Keunggulan Teknologi Injeksi Honda PGM-FI
Keunggulan Teknologi Injeksi Honda PGM-FI - Setelah sebelumnya membuat review tentang Sepeda Motor Injeksi Irit Harga Terbaik Cuma Honda, dan kali ini saya akan memberikan informasi mengenai Keunggulan Teknologi Injeksi Honda PGM-FI. Bagi yang penasaran, baca posting ini sampai tuntas.
Banyak orang yang menduga, bahwa menggunakan sepeda motor dengan sistem injeksi sangat sulit untuk melakukan perawatan. Namun tidak dengan Sepeda Motor Injeksi Honda PGM-FI, Sistem kendali elektronik dalam Honda PGM-FI telah didukung oleh MIL (Malfuction Indicator Lamp) untuk mengidentifikasi setiap gangguan mesin melalui jumlah kedipan lampu sehingga membantu perawatan sepeda motor anda menjadi lebih mudah. Selain itu Teknologi Injeksi Honda PGM-FI lebih ramah lingkungan, perpaduan yang telah di kembangkan antara kecerdasan sensor O2 dan catalytic converter dalam teknologi PGM-FI untuk mengendalikan kadar gas buang yang mampu menekan emisi hingga 90%, sesuai dengan standar regulasi EURO 3 sehingga menjaga udara tetap bersih.
Didalam Teknologi Honda PGM-FI terdapat sistem injeksi yang berperan berbagai komponen sensor yang mengirimkan sinyal informasi ke pusat kontrol mesin ECM (Engine Control Module), kemudian memberikan sinyal perintah ke komponen keluaran didalam mesin untuk menghasilkan tenaga optimal secara efisien dengan emisi yang ramah lingkungan. Pengendalian komposisi optimal antara pasokan bahan bakar dan oksigen untuk menghasilkan pembakaran yang lebih efisien hingga 17% sehingga lebih irit bahan bakar. Honda Supra X 125 Helm IN PGM-FI adalah salah satu Sepeda Motor Honda yang pertama kali mengaplikasikan Keunggulan Teknologi Injeksi Honda PGM-FI.
Keunggulan lain dari Teknologi Injeksi Honda PGM-FI mampu membuat mesin lebih mudah dihidupkan dalam segala jenis kondisi suhu udara, ketinggian dari permukaan laut dan bahkan setelah lama tidak dihidupkan sekalipun. Pengaturan kinerja mesin yang telah terprogram pada setiap putaran mesin akan memberikan akselerasi yang lebih responsif. Teknologi serupa yang juga diaplikasikan pada motor juara MotoGP, dan kini teknologi tersebut telah di terapkan kedalam sepeda motor honda diantaranya; Supra X 125, Vario Techno 125, Honda CBR 150R, CBR 250, Spacy,dan PCX.
Dan untuk informasi lebih detail mengenai Keunggulan Teknologi Injeksi Honda PGM-FI, anda dapat mengunjungi website resmi honda. Semoga Informasi ini dapat bermanfaat untuk anda.
0 Response to "Keunggulan Teknologi Injeksi Honda PGM-FI"
Posting Komentar